KUNTALA.ID, SAROLANGUN – Seorang bocah berusia 12 tahun dikabarkan tenggelam di Sungai Singkut belakang Ponpes Rahmatul Ummah RT. 10 Kelurahan Gunung Kembang Kabupaten Sarolangun.
Dari informasi yang berhasil dihimpun dilapangan, kejadian itu bermula saat korban bersama 2 orang rekannya bermain di sungai itu pada Selasa, (26/03) sore.
Diduga karena kehabisan tenaga akibat berenang kesana kemari, korban malah tenggelam. Melihat rekannya tak berdaya lagi dan terancam tenggelam, rekan korban yang bernama Damar mencoba memberikan pertolongan dengan mengulurkan bambu.
Tak tinggal diam, Melihat hal itu, rekan korban atas nama Rizki mencoba mencari bantuan dengan memberitahu warga.
Namun sepertinya usaha itu tidak mebuahkan hasil yang diharapkan. Korban dikabarkan tenggelam sekira pukul 17.30 WIB.
Kejadian itu dibenarkan oleh Danton kebakaran dan penyelamatan (Damkar) Sarolangun, Serda Aan Satria. Kepada sejumlah awak media, Aan mengatakan pihaknya telah berada dilokasi guna mencari korban.
“Pukul 21:00 hingga 22:30 wib team rescue melakukan pencairan dengan menyisir alur sungai tersebut, namun kondisi semakin gelap maka pencairan akan dilanjutkan pukul 01:00 WIB,“ Katanya.
Menurut Danton, berdasarkan pengalaman yang sudah dialaminya selama merescue para korban tenggelam diperkirakan korban akan ditemukan jarak waktu 12 jam dari waktu tenggelam.
“Pengalaman yang sudah, biasanya pada saat memasuki waktu subuh sudah ketemu, dan untuk kedalaman debit air di perkiraan lebih kurang 6 meter lebih, “pungkasnya. (Awan).
Discussion about this post