KUNTALA.ID, JAMBI – Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto mengingatkan kepada masyarakat yang mudik di momentum lebaran Idul Fitri 1445 Hijriah untuk berhati-hati dan menjaga stamina saat berkendara. Edi juga meminta agar masyarakat dapat memanfaatkan fasilitas yang telah dipersiapkan berbagai pihak untuk pemudik.
Edi Purwanto mengingatkan agar seluruh pemudik tidak memaksanakan diri untuk berkendara jika lelah dan bisa beristirahat seperti halnya di rest area, kemudian melanjutkan perjalanan lagi,m sehingga dapat melaksanakan mudik dengan aman serta sehat.
“Kita mengingatkan kepada seluruh pemudik untuk berhati-hati dan tetap mengutamakan keselamatan selama berkendara. Jika memang lelah, silahkan istirahat di tempat-tempat yang menjadi rest area,” ujarnya, Senin (8/4).
Selain itu, Edi juga mengingatkan seluruh pemudik untuk mematuhi rambu-rambu lalu lintas. Selain itu ia juga minta semua pemangku kebijakan untuk menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya selama arus mudik berlangsung.
“Pada situasi arus mudik ini kita minta semua pihak untuk dapat menjalankan tugasnya secara baik dan saya berharap mudik di lebaran 1445 Hijriah ini bisa berjalan aman, lancar dan tidak ada kendala. Saya juga mengucapkan selamat melakukan mudik, semoga bisa berkumpul dengan sanak saudara dalam keadaan sehat,” kata Edi. (Has).
Discussion about this post