• Beranda
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
Kuntala
No Result
View All Result
  • Berita
    • Bisnis
    • Internasional
    • Pendidikan
    • Politik
  • Daerah
  • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Kuliner
    • Mode
    • Plesiran
  • Hiburan
    • E-Sports
    • Musik
    • Olahraga
    • Sinema
  • Hukum
  • Nasional
  • Opini
  • Teknologi
Kuntala
No Result
View All Result

Wagub Sani: Ponpes Agen Perubahan Tingkatkan SDM

by admin
19/05/2024
in Advertorial, Daerah, Pendidikan
0
Wagub Sani saat menghadiri Haflah XII Pondok Pesantren Al Muhajirin di Simpang Terusan. (Dok. Ist).

Wagub Sani saat menghadiri Haflah XII Pondok Pesantren Al Muhajirin di Simpang Terusan. (Dok. Ist).

PostTweetSendScan

KUNTALA.ID, MUARABULIAN – Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani mengatakan, alumni Pondok Pesantren (Ponpes) telah banyak berfungsi sebagai agen perubahan sosial, ekonomi dan budaya yang tentunya berperan penting dalam peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) untuk kemajuan Provinsi Jambi.

Hal tersebut dikemukakan Wagub saat menghadiri Haflah XII Pondok Pesantren Al Muhajirin di Simpang Terusan Kecamatan Muarabulian, Kabupaten Batanghari, Sabtu (18/5) malam.

Wagub menyampaikan, alumni Ponpes Insya Allah sudah ada yang sanggup menjadi buminya kehidupan, langitnya kehidupan, bintangnya kehidupan yang secara nyata telah tersebar di Provinsi Jambi ini dan telah banyak melahirkan para ulama dan sebagai lembaga penyiaran agama bagi masyarakat.

“Ponpes merupakan lembaga pendidikan yang secara nyata telah melahirkan banyak ulama dan sebagai lembaga penyiaran agama bagi masyarakat. Secara keseluruhan, pesantren berfungsi sebagai agen perubahan sosial, ekonomi dan budaya yang tentunya berperan penting dalam pembangunan dan kemajuan daerah,” ujar Wagub.

Ia menjelaskan, Pemerintah Provinsi Jambi mengambil peranan dengan salah satu program pembangunannya yang berkomitmen meningkatkan kualitas sumber daya manusia salah satunya dibidang pendidikan keagamaan.

“Melalui pilar Jambi Agamis, Pemerintah Provinsi Jambi memberikan bantuan honorarium bagi pegawai syara, guru ngaji dan Madrasah Diniyah Takmiliyah, serta pondok pesantren, honorarium dai kecamatan, fasilitasi kualitas dan mutu pendidikan pesantren, bantuan biaya umroh gratis bagi guru ngaji, hafidz quran dan pegawai syara berprestasi serta program satu desa satu hafidz al-qur’an,” jelasnya.

Di sampung itu, Pemprov Jambi juga telah merealisasikan Bantuan Operasional Santri kepada 50.344 orang pada tahun 2022-2023.

“Pemprov telah merealisasikan Bantuan Operasional Santri kepada 50.344 (lima puluh ribu tiga ratus empat puluh empat) orang pada tahun 2022-2023. Capaian ini perlu disyukuri, namun kita juga perlu untuk tidak cepat merasa puas dengan hasil tersebut. Pemerintah Provinsi Jambi akan terus berkomitmen untuk dapat selalu mendukung pendidikan agama di daerah kita, termasuk pendidikan di pesantren melalui bantuan operasional santri dalam menuntut ilmu,” kata Wagub lagi.

Sebab itu, ia berharap Ponpes Al Muhajirin dapat terus bersinergi dengan Pemerintah Provinsi Jambi dalam mewujudkan pembangunan, dan meningkatkan serta memantapkan kualitas sumber daya manusia, yaitu sumber daya manusia yang sehat, terdidik, berbudaya dan agamis.

“Pada Haflah XII hari ini, saya ucapkan terima kasih kepada Pondok Pesantren Al Muhajirin yang telah mampu meningkatkan sumber daya manusia yang tidak hanya berpengetahuan luas tapi juga berakhlak mulia,” ujar Wagub.

Ia juga meyakini Pondok Pesantren Al Muhajirin dapat melahirkan generasi muda Islam yang sholeh, cerdas, terampil dan mandiri dengan tetap berakhlak salaf dan berakidah Ahlu Sunnah Wal Jama’ah, menjadi anak yang sholeh dan sholehah serta bermanfaat bagi lingkungan sekitar maupun daerah dan bangsa. (Has).

 

 

 

Sumber: Diskominfo Provinsi Jambi

Previous Post

DAMRI Gali Peluang Go International di Arab Saudi

Next Post

DPRD Jambi Bakal Gelar Rapat Bersama Bahas Regulasi Angkutan Batu Bara Jalur Sungai

Next Post
Ketua DPRD Provinsi jambi Didampingi Ketua Komisi III dan stakeholder Terkait Memberi Keterangan Terkait Kondisi Jembatan Aurduri 1. (Dok. Humas).

DPRD Jambi Bakal Gelar Rapat Bersama Bahas Regulasi Angkutan Batu Bara Jalur Sungai

Jubir Kemenag, Anna Hasbie. (Dok. Kemenag).

Kemenag: Jemaah Umrah Harus Tinggalkan Saudi Sebelum 29 Zulkaidah

Gubernur Jambi Membacakan Sambutan saat Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2024. (Dok. Ist).

Gubernur Al Haris: Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Kokohkan Semangat Nasionalisme

Bupati Foto Bersama Peserta Sidang Gugus Tugas Revorma Agraria Tingkat Kabupaten Tanjab Barat. (Dok. Ist).

Bupati Tanjab Barat Memimpin Sidang Gugus Tugas Reforma Agraria

Gubernur Jambi Al Haris bersama Kepala Pusat Kebijakan Prasarana Transportasi dan Integrasi Moda, Kementerian Perhubungan, Capt. Novyanto Widadi, Selasa (21/5). / Foto/Ist

Gubernur Jambi Minta Landasan Pacu Bandara Bungo dan Depati Parbo Diperpanjang

Discussion about this post

Iklan

  • Trending
  • Comments
  • Latest
Ungkap Kasus Ilegal Driling, Polres Sarolangun Intai Pelaku Selama 2 Hari

Ungkap Kasus Ilegal Driling, Polres Sarolangun Intai Pelaku Selama 2 Hari

08/10/2024
Mengenakan Baju Tahanan, Pelaku Minsar saat Team Macan Pseko Satreskrim Polres Sarolangun. (Foto : Awan)

DPO Tiga Tahun, Pelarian Minsar Berakhir Akibat Rindu Kampung Halaman

14/05/2023
Mayat Korban saat akan Dievakuasi Polisi dan Warga. (Dok. Awan).

Warga Desa Berau Sarolangun Ditemukan Meninggal dengan Kondisi Luka Tusukan

23/04/2024
(Foto: Istimewa)

Diduga Ada Pelanggaran, Izin Usaha FEC Indonesia Resmi di Cabut

07/09/2023
Gubernur Al Haris Menyampaikan Sambutan saat Pelantikan DPW GEKRAFS Provinsi Jambi. (Foto : Has).

Pemprov Jambi Berencana Buat Graha Ekonomi untuk UMKM di Lahan STM Atas

0
Menteri Pertanian (Mentan) Republik Indonesia, Sahrul Yasin Limpo. (Foto : Dok. InfoPublik).

Dugaan Praktik Jual Beli Jabatan, Mentan YSL Dipanggil KPK

0
Gubernur Jambi, Dr. Al Haris saat Melantik Pejabat Eselon II. (Foto : Has).

Kembali Rombak Kabinet, Al Haris Lantik13 Pejabat Eselon II

0
Wagub Jambi, Drs. Abdullah Sani saat Menerima Piagam Penghargaan dai Menteri Ketenagakerjaan. (Foto : Dok Kemenaker RI).

Berhasil Bina K3, Pemprov Jambi Dianugerahi Penghargaan oleh Kemenaker Republik Indonesia

0
DPRD Jambi: PI 10 Persen Migas Kunci Peningkatan PAD di Tengah Fiskal Rendah

DPRD Jambi: PI 10 Persen Migas Kunci Peningkatan PAD di Tengah Fiskal Rendah

30/04/2025
Ketua DPRD Jambi Terima Aspirasi Mahasiswa Terkait RUU Korupsi dan Jalan Khusus Batu Bara

Ketua DPRD Jambi Terima Aspirasi Mahasiswa Terkait RUU Korupsi dan Jalan Khusus Batu Bara

23/04/2025
DPRD Jambi: Jalan Batu Bara Harus Selesai Tepat Waktu Demi Rakyat Sejahtera

DPRD Jambi: Jalan Batu Bara Harus Selesai Tepat Waktu Demi Rakyat Sejahtera

23/04/2025
DPRD dan Pemprov Jambi Bahas Pokir 2026 dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah

DPRD dan Pemprov Jambi Bahas Pokir 2026 dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah

10/04/2025
  • Beranda
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan

KUNTALA.ID

No Result
View All Result
  • Berita
    • Bisnis
    • Internasional
    • Pendidikan
    • Politik
  • Daerah
  • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Kuliner
    • Mode
    • Plesiran
  • Hiburan
    • E-Sports
    • Musik
    • Olahraga
    • Sinema
  • Hukum
  • Nasional
  • Opini
  • Teknologi

KUNTALA.ID