JAMBI – Seorang pria paruh baya di Desa Tanjung Kecamatan VII Koto Ilir Kabupaten Tebo dikabarkan tenggelam di Sungai Batanghari pada Kamis 14 November 2024.
Kejadian itu dibenarkan oleh Kepala Kantor SAR Jambi, Adah Sudarsa. Ia mengatakan pihaknya melalui Pos SAR Bungo menerima informasi itu melalui Camat VII Koto Ilir, Samsir.
Dari laporan yang diperoleh, kata Adah Sudarsa, kejadian itu bermula saat korban bersama 4 orang rekannya menaiki perahu untuk memyebrangi sungai batanghari untuk mencari sayur pakis.
Namun naas, kata Sudarsa, belum sampai kesebrang perahu yang ditumpangi korban karam dan tenggelam. Empat orang rekan korban berhasil memyelamatkan diri.
“Satu orang tenggelam. Korban atas nama Bujang Lebar (45) Tahun,” kata Adah Sudarsa, dirilis akun Instagram Kantor SAR Jambi, Jum’at (15/11).
Mendapat laporan tersebut, lanjut Sudarsa, tim dari Pos SAR Bungo langsung menuju ke lokasi dengan membawa peralatan yang diperlukan.
“Hingga pagi ini tim SAR gabungan yang terdiri dari Basarnas, Pos SAR Bungo, BPBD Tebo, TNI, Polri dan masyarakat sedang melakukan pencarian,” pungkasnya. (*)
Penulis: Tami
Discussion about this post