• Beranda
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan
Kuntala
No Result
View All Result
  • Berita
    • Bisnis
    • Internasional
    • Pendidikan
    • Politik
  • Daerah
  • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Kuliner
    • Mode
    • Plesiran
  • Hiburan
    • E-Sports
    • Musik
    • Olahraga
    • Sinema
  • Hukum
  • Nasional
  • Opini
  • Teknologi
Kuntala
No Result
View All Result

Sekda Sudirman: Gentala Arasi Ikhtiar Nyata Persiapkan Masyarakat Hadapi Tranformasi Digital

by admin
24/09/2025
in Pemerintahan
0
Sekda Sudirman: Gentala Arasi Ikhtiar Nyata Persiapkan Masyarakat Hadapi Tranformasi Digital
PostTweetSendScan

JAMBI – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jambi Dr. H. Sudirman, SH, MH mengemukakan,
Gebyar Ekonomi Digital dan Literasi (Gentala Arasi) merupakan salah satu ikhtiar nyata untuk mempersiapkan masyarakat, khususnya generasi muda dan para pelaku UMKM, agar mampu beradaptasi dan berdaya saing dalam menghadapi era transformasi digital. Selain itu, kegiatan ini juga merupakan wujud nyata dan komitmen untuk membangun sumber daya manusia yang unggul dan siap menghadapi tantangan zaman. Hal tersebut dikemukakan Sekda saat Closing Ceremony Rangkaian Kegiatan Gebyar Ekonomi Digital dan Literasi Jambi (GENTALA ARASI) Tahun 2025 yang diselenggrakan oleh Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jambi, bertempat di Pusat Perbelanjaan Jambi Town Square (Jamtos), Selasa (23/09/2025) malam.

Dalam sambutan dan arahannya Sekda Sudirman mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jambi yang telah menggagas dan menyelenggarakan kegiatan ini dengan baik.

“Atas nama pemerintah dan masyarakat Provinsi Jambi saya ucapkan terima kasih kepada Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jambi yang telah menggagas dan menyelenggarakan kegiatan ini dengan baik, juga kepada seluruh panitia, sponsor, pelaku UMKM, komunitas, generasi muda, dan masyarakat yang telah ikut serta dengan berpartisipasi aktif sehingga rangkaian kegiatan ini berjalan lancar dan meriah. Semoga apa yang telah dilaksanakan bersama dapat memberi manfaat nyata, bukan hanya untuk hari ini, tetapi juga untuk masa depan generasi di Provinsi Jambi,” ucap Sekda Sudirman.

“Gebyar Ekonomi Digital dan Literasi Jambi (GENTALA ARASI) merupakan salah satu ikhtiar nyata kita untuk mempersiapkan masyarakat, khususnya generasi muda dan para pelaku UMKM, agar mampu beradaptasi dan berdaya saing dalam menghadapi era transformasi digital. Selain itu, kegiatan ini juga merupakan wujud nyata dan komitmen untuk membangun sumber daya manusia yang unggul dan siap menghadapi tantangan zaman,” lanjutnya.

Dikatakan Sekda Sudirman, kegiatan Gebyar Ekonomi Digital dan Literasi Jambi (GENTALA ARASI) Tahun 2025 telah berjalan selama lima hari. Menurutnya banyak sekali kegiatan yang telah disaksikan, berbagai kegiatan yang mengedukasi, memperkaya wawasan, menumbuhkan semangat inovasi dan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya literasi ekonomi dan keuangan digital.

“Mulai dari edukasi, diskusi, pameran UMKM, hingga kegiatan olahraga dan hiburan, semua menjadi bukti nyata bahwa ekonomi digital bukan sekadar wacana, tetapi sebuah gerakan bersama untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” kata Sekda Sudirman.

Lebih lanjut Sekda Sudirman mengungkapkan, Pemerintah Provinsi Jambi berkomitmen untuk terus mendorong ekosistem ekonomi digital yang inklusif, aman, dan berkelanjutan. Salah satu program prioritas pembangunan, yaitu Pengembangan Ekosistem Start Up, Inovasi Teknologi dan Transformasi Digital Produk UMKM dan Koperasi menjadi bukti untuk meningkatkan ekosistem digital di Provinsi Jambi.

“Kita ingin agar UMKM yang ada di Provinsi Jambi naik kelas melalui pemanfaatan platform digital, kita ingin anak-anak muda produktif bukan hanya sebagai pengguna, tetapi juga sebagai pencipta teknologi. Tentunya hal ini merupakan upaya mewujudkan visi Jambi Mantap Berdaya Saing dan Berkelanjutan tahun 2029 di bawah Ridho Allah SWT,” ungkap Sekda Sudirman.

“Saya yakin, jika kita terus menjaga semangat kolaborasi, maka Provinsi Jambi tidak hanya menjadi konsumen teknologi, tetapi juga mampu menjadi produsen inovasi, mencetak wirausaha-wirausaha digital baru, serta meningkatkan daya saing di tingkat nasional bahkan internasional,” tambahnya.

Sekda Sudirman juga menjelaskan, Pemerintah Provinsi Jambi terus berupaya tingkatkan ekonomi digital dan literasi ekonomi, dalam membangun masyarakat yang adaptif serta produktif di era modern. “Dengan literasi yang kuat, masyarakat akan lebih terlindungi dari berbagai macam risiko digital, sekaligus mampu memanfaatkan peluang untuk menciptakan nilai tambah ekonomi.

Selain itu, kegiatan ini juga membantu masyarakat memahami kondisi keuangan pribadi dan mengidentifikasi peluang untuk menabung atau berinvestasi. Dengan literasi digital yang baik, masyarakat tidak hanya memanfaatkan teknologi dengan bijak, tetapi juga menjadi agen perubahan yang lebih kritis dan inovatif dalam menghadapi tantangan di era digital,” jelas Sekda Sudirman.

“Saya berharap, semangat yang tumbuh dari kegiatan GENTALA ARASI tahun 2025 tidak berhenti sampai disini, melainkan terus berlanjut dalam kehidupan sehari-hari. Jadikan momentum ini sebagai langkah nyata menuju Jambi yang lebih berdaya saing, inovatif, dan siap menghadapi Indonesia Emas 2045. Mari kita terus bergerak, terus berinovasi, dan terus memperkuat literasi digital demi tercapainya masyarakat yang berdaya saing, sejahtera, dan berkeadaban,” pungkasnya. (*)

Previous Post

Wagub Abdullah Sani: Momentum Maulid Nabi Perkuat Rasa Cinta dan Kasih Sayang Kepada Rasulullah

Next Post

Gubernur Al Haris: Pemprov Tetap Optimis Membangun Meski Dengan Anggaran Terbatas

Next Post
Gubernur Al Haris: Pemprov Tetap Optimis Membangun Meski Dengan Anggaran Terbatas

Gubernur Al Haris: Pemprov Tetap Optimis Membangun Meski Dengan Anggaran Terbatas

Sekda Sudirman Pimpin Exit Meeting dan Entry Meeting Bersama BPK RI

Sekda Sudirman Pimpin Exit Meeting dan Entry Meeting Bersama BPK RI

Temui Menkeu Purbaya, Gubernur Al Haris Sampaikan Keluhan Daerah Terkait Penurunan TKD

Temui Menkeu Purbaya, Gubernur Al Haris Sampaikan Keluhan Daerah Terkait Penurunan TKD

Gubernur Jambi Dorong Legalisasi Sumur Minyak Rakyat

Gubernur Jambi Dorong Legalisasi Sumur Minyak Rakyat

Gubernur Al Haris Ajak Kada Bangun Daerah dengan Semangat Kebersamaan dan Inovasi

Gubernur Al Haris Ajak Kada Bangun Daerah dengan Semangat Kebersamaan dan Inovasi

Discussion about this post

Iklan

  • Trending
  • Comments
  • Latest
Ungkap Kasus Ilegal Driling, Polres Sarolangun Intai Pelaku Selama 2 Hari

Ungkap Kasus Ilegal Driling, Polres Sarolangun Intai Pelaku Selama 2 Hari

08/10/2024
Mengenakan Baju Tahanan, Pelaku Minsar saat Team Macan Pseko Satreskrim Polres Sarolangun. (Foto : Awan)

DPO Tiga Tahun, Pelarian Minsar Berakhir Akibat Rindu Kampung Halaman

14/05/2023
Mayat Korban saat akan Dievakuasi Polisi dan Warga. (Dok. Awan).

Warga Desa Berau Sarolangun Ditemukan Meninggal dengan Kondisi Luka Tusukan

23/04/2024
(Foto: Istimewa)

Diduga Ada Pelanggaran, Izin Usaha FEC Indonesia Resmi di Cabut

07/09/2023
Gubernur Al Haris Menyampaikan Sambutan saat Pelantikan DPW GEKRAFS Provinsi Jambi. (Foto : Has).

Pemprov Jambi Berencana Buat Graha Ekonomi untuk UMKM di Lahan STM Atas

0
Menteri Pertanian (Mentan) Republik Indonesia, Sahrul Yasin Limpo. (Foto : Dok. InfoPublik).

Dugaan Praktik Jual Beli Jabatan, Mentan YSL Dipanggil KPK

0
Gubernur Jambi, Dr. Al Haris saat Melantik Pejabat Eselon II. (Foto : Has).

Kembali Rombak Kabinet, Al Haris Lantik13 Pejabat Eselon II

0
Wagub Jambi, Drs. Abdullah Sani saat Menerima Piagam Penghargaan dai Menteri Ketenagakerjaan. (Foto : Dok Kemenaker RI).

Berhasil Bina K3, Pemprov Jambi Dianugerahi Penghargaan oleh Kemenaker Republik Indonesia

0
Pro Jambi Tangguh Hadir di Tanjab Timur, 51 Keluarga Nikmati Rumah Baru dari Gubernur Al Haris

Pro Jambi Tangguh Hadir di Tanjab Timur, 51 Keluarga Nikmati Rumah Baru dari Gubernur Al Haris

22/10/2025
Gubernur Al Haris Terima Penghargaan “Pemerintah Daerah Terbaik” dari Kementerian Kebudayaan

Gubernur Al Haris Terima Penghargaan “Pemerintah Daerah Terbaik” dari Kementerian Kebudayaan

21/10/2025
Turun Langsung ke Lapangan, Gubernur Al Haris Gencar Tekan Angka Stunting di Bungo

Turun Langsung ke Lapangan, Gubernur Al Haris Gencar Tekan Angka Stunting di Bungo

20/10/2025
Tersentuh Lihat Kondisi Misba, Gubernur Al Haris Serahkan Kursi Roda dan Janji Perbaiki Rumah

Tersentuh Lihat Kondisi Misba, Gubernur Al Haris Serahkan Kursi Roda dan Janji Perbaiki Rumah

19/10/2025
  • Beranda
  • Disclaimer
  • Kode Etik
  • Pedoman Media Siber
  • Redaksi
  • SOP Perlindungan Wartawan

KUNTALA.ID

No Result
View All Result
  • Berita
    • Bisnis
    • Internasional
    • Pendidikan
    • Politik
  • Daerah
  • Gaya Hidup
    • Kesehatan
    • Kuliner
    • Mode
    • Plesiran
  • Hiburan
    • E-Sports
    • Musik
    • Olahraga
    • Sinema
  • Hukum
  • Nasional
  • Opini
  • Teknologi

KUNTALA.ID